BANDUNG, polban.ac.id – “Kita untuk Indonesia” menjadi tema kegiatan IKA POLBAN FAIR. Tema ini mencerminkan semangat dan ajakan bagi segenap alumni dan almamater Polban untuk memberikan kontribusi bagi bangsa dan sekaligus merajut kebersamaan dan semangat kebangsaan ditengah hiruk pikuk media serta euphoria kebebasan berpendapat yang tidak jarang mencederai nilai kebhinekaan dan penghormatan atas harkat martabat sesama dalam kehidupan berwarga negara.
Selain itu, kegiatan ini juga mengambil tag line “Koempoel Ngahiji” ajakan untuk kembali bersatu dikampus, mengenang masa-masa indah persahabatan sesama alumni, sekaligus memperkuat nilai-nilai kepedulian kepada almamater Polban, dan sebagai perwujudan dari nilai tersebut tercerminkan dari rangkaian yang berfokus pada memberi kembali kepada masyarakat, almamater maupun alumni. Rangkaian kegiatan ini akan dilaksanakan dilingkungan kampus Polban pada tanggal 27-28 April 2018. Informasi lengkap sebagai berikut:
IKAPOLBAN_FAIR_2018